Cacing tambang di kira varises vena. |
Bayangkan saat Anda
bangun tidur di pagi yang cerah, Anda harus di kagetkan dengan mengetahui bahwa
terdapat vena varises yang entah darimana datangnya dan makin lama semakin
bertambah panjang tanpa Anda tahu bagaimana cara menghilangkannya.
Tapi, inilah yang
terjadi kepada salah seorang pria berusia 42 tahun yang tidak ingin di sebutkan
namanya, tetapi bersedia untuk berbagi kisahnya di mana cacing tambang yang
tampak seperti varises vena bertahan hidup bahkan berkembang di dalam kakinya.
Apa yang terjadi?
Berikut kisah
bagaimana cacing tambang itu bisa masuk ke dalam kaki pria ini dan bagaimana
hal itu memberinya mimpi buruk.
Pria ini merasa
takut karena varises vena semakin parah, seperti terasa menggeliat di kakinya
dan itu tumbuh setiap hari sepanjang 2 sentimeter, hingga akhirnya ia
memutuskan untuk memeriksakannya ke dokter.
Apa yang di temukan
pun membuat sang dokter syok. Dokter terkejut ketika menyadari bahwa itu
bukanlah varises vena dan sebaliknya, dia menemukan cacing tambang yang
sebenarnya telah lama terbenam di kulit pria tersebut.
Menurut ilmu
pengetahuan, cacing ini di kenal juga sebagai Cutaneous Larva Migrans. Cacing
ini menyerang tubuh manusia ketika mereka (manusia) kontak dengan kotoran
hewan.
Hal ini sangat mudah
menyerang seseorang yang gemar berjalan dengan kaki telanjang atau tanpa
menggunakan alas kaki seperti sandal atau sepatu. Menurut dokter, kasus yang di
alami pria ini terjadi ketika dia berjalan tanpa alas kaki di pantai dan tidak
sengaja menginjak kotoran hewan.
Namun dokter
berhasil membuang cacing tambang dari kaki pria tersebut dengan cara operasi.
Bagaimana menurut kalian? Tetap jaga kebersihan tentu sangat penting bukan,
apalagi setelah membaca cerita nyata ini. Semoga bermanfaat.
Sumber: Boldsky.com
0 komentar:
Posting Komentar