![]() |
Gejala ginjal bermasalah. |
Ginjal adalah salah
satu organ yang paling penting dalam tubuh kita yang memiliki fungsi untuk
menyaring darah untuk membuat urine dan membuang kotoran dari tubuh. Ginjal
sangat penting untuk menjaga kesehatan tubuh kita secara keseluruhan dan harus
tetap bersih dan berfungsi dengan baik setiap saat. Jika fungsi mereka
terganggu, Anda akan membahayakan kesehatan Anda.
Ada berbagai faktor
yang dapat mempengaruhi kesehatan ginjal Anda dan menyebabkan berbagai masalah
kesehatan. Sehingga sangat penting untuk Anda dapat mengetahui tanda atau
gejala dari kelainan ginjal tepat waktu.
Berikut adalah
gejala yang harus Anda perhatikan yang biasanya sering sudah Anda rasakan saat
Anda bangun tidur. Jika Anda mengalami gejala-gejala di bawah ini maka mungkin
ada masalah dengan ginjal Anda.
1. Sakit punggung
Rasa sakit di
punggung dan daerah sekitar ginjal merupakan indikator yang cukup kuat bahwa
mungkin ada yang tidak beres dengan ginjal Anda.
2. Kelelahan
Ginjal bertugas
memproduksi hormon yang disebut eritropein yang penting untuk menjaga jumlah
sel darah merah dalam tubuh. Jika kekurangan sel darah merah, dapat
mengakibatkan kelelahan yang bisa mempengaruhi aktivitas dan kegiatan Anda
sehari-hari.
3. Rasa metalik di
mulut
Jika Anda mulai
merasakan ada yang aneh setiap kali Anda makan, seperti merasakan rasa metalik
di mulut, hal itu mungkin disebabkan oleh akumulasi limbah dalam darah akibat
gagal ginjal.
4. Ruam di kulit
Bila ginjal tidak
mampu memurnikan darah, toksin menumpuk di dalamnya yang menyebabkan ruam pada
kulit.
5. Sesak nafas
Sesak nafas juga
bisa menjadi pertanda ada masalah pada ginjal Anda. Ha itu terjadi karena
rendahnya jumlah sel darah merah yang mengurangi jumlah oksigen dalam tubuh.
6. Perubahan warna
urin
Jika warna urin Anda
gelap, pucat dan berbusa serta dorongan untuk buang air kecil meningkat di
sertai dengan rasa sakit saat buang air kecil, semua itu adalah tanda-tanda
ginjal Anda bermasalah.
7. Pembengkakan
Bila Anda mengalami
gagal ginjal, kelebihan cairan akan menumppuk di tubuh dan menyebabkan
pembengkakan di tangan, wajah dan persendian.
8. Pusing dan
kehilangan fokus
Gagal ginjal dapat
meyebabkan kadar oksigen yang tidak memadai di tubuh, mengakibatkan hilangnya
fokus dan pusing.
Jika Anda memiliki
salah satu atau beberapa gejala di atas, saya sangat menyarankan untuk Anda
agar segara mengunjungi dokter. Karena gangguan ginjal harus ditangani sesegera
mungkin sebelum semuanya terlambat.
Sumber: Super
Healthy Page.
0 komentar:
Posting Komentar